Selasa, 02 April 2013

Bagaimana Menghitung Hari-hari Kita? (4)

Keempat, membagi-bagikan waktu. Ini berarti kita harus secepatnya memberikan atau membagi-bagikan kepada lebih banyak orang segala sesuatu yang kita miliki. Jikalau kita memiliki sesuatu dan kita memonopolinya hanya untuk diri kita pribadi, maka kita akan mati dan apa yang kita miliki itu akan dikuburkan bersama diri kita. Tetapi jikalau kita rela membagi-bagikannya kepada orang lain, sehingga orang  lain juga mendapatkanya, maka lebih banyak orang di dunia ini mendapatkan manfaatnya atau berkat dari Tuhan.

(diambil dari buku "Waktu dan Hikmat" - Pdt. Dr. Stephen Tong)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar